Thursday, June 1, 2017

Pentingnya Marga Bagi Suku Batak



JIWA BATAK-Suku batak merupakan suku yang berasal dari Sumatra Utara yang di kenal dengan khas marga dri setiap nama.Dan suku batak selalu menjujung tinggi martabat marga.Dan mungkin dari masyarakat lain selalu bertanya-tanya seberapa pentingnya marga itu bagi suku batak.
Nah disini akan kita akan kita jelaskan kenapa marga itu sangat penting bagi orang batak.

1.Marga Adalah Identitas Pribadi Bagi Orang batak 
Bagi orang batak,silsilah marga itu sebagai identitas pribadi yang harus di junjung tinggi.karna marga itu sebagai mahar yang sangat tinggi,sankin tingginya marga itu lebih besar maknanya dari pada sebuah nama.karna marga itu warisan atau latar dari keseluruhan keluarga atau keturunannya,sedangkan nama hanya bersifat sebagai pribadinya saja.

2.Marga Mengandalkan Silsilah Keturunan
Bagi orang batak marga itu menunjukkan dia berasal dari silsilah keturanan yang mana.atau untuk mengetahui alur atau urutan dari nenek moyangnya,atau yang biasa orang batak sebutkan tarombo.Dan bagi orang batak silsilah itu sangat penting untuk pergaulan,tutur dll.

3.Marga Sebagai Bukti Penerus Keturunan
Makna marga bagi orang batak itu dijadikan juga sebagai penerus keturunan.Dan marga yang meneruskan sampai ke keturunan adalah dari laki-laki,mungkin ada yang sam dengan suku suku lainnya yang ada di indonesia.Anak cowok batak itu sangat di utamakan karna dia akan meneruskan generasi keluarga kedepannya.Akan tetapi bukan berarti cewek di suku batak itu tidak di utamakan ya.tetap juga di utamakan cuman lebih di utamakan cowok aja,karna sebagai penerus keluarga itu.Dan cewek itu selalu dihargai dan dihormati ( wajib).

Baca Juga ; Sejarah Suku Batak

4.Dengan Mengenal Marga Orang Batak Bisa Jadi Akrab
Melalui marga orang batak dapat menemukan keluarga atau saudara seketurunanya.bisa jadi lae/ito abang/kakak adek/adik dll lagi sapaan.
Makanya orang batak itu baru ketemu atau baru kenal bisa langsung kompak,akur dan sangat dekat,itu karena mereka sudah saling  mengenalkan marga satu sama lain dan terus menjalin hubungan keluarga ataupun teman ( kalo sama orang batak martutur namaya).
Makanya dari situ juga bisa menjelaskan makanya orang batak ngak takut meratau.karna kita bisa menemukan teman keluarga dimanapun dengan jalinan tutur marga.

5.Dengan Mengenal Marga,Orang Batak Bisa Menentukan Jodoh
Mungkin kalian sering denga cinta pada pandangan pertama.Tapi bagi orang batak istilah itu tidak bisa seterusnya bisa dipakai.karna bagi orang batak masalah jodoh itu atau pun gebetan itu bisa di bahas setelah tau marga satu sama lain,karna kalo tidak bisa bahaya ( alias bisa tarito dalam istilah orang batak).
Suku batak itu bisa menentukan atau memilih jodoh/gebetan hayanya dengan marga yg lain atau tidak lebih jelasnya tidak satu marga,dan selain itu bisa memilih pariban.

Baca Juga ; Bangso Batak Keturuna Israel Yang Hilang

Nah,,itu lah sedikit penjelasan tentang seberapa pentingnya marga itu di suku adat batak.
jadi kalo kalian punya teman orang batak tanyakan apa marganya.
Dan buat keseluruhan suku batak jangan malu jadi orang batak.Jangan pernah menyembunyikan atau menutupi marrganya baik di umum masyrakat pekerjaan dan apalagi di media sosial.
KITA HARUS BANGGA JADI ORANG BATAK
Salam HORAS..!!!!!
MAULIATE

No comments:

Post a Comment